Temanggung, 30 November 2025 – Satuan Polisi Pamong Praja dan Damkar Kabupaten Temanggung melaksanakan giat pengamanan Tabligh Akbar dalam rangka Puncak Resepsi Milad ke-113 Muhammadiyah yang dipusatkan di kawasan Alun-alun Temanggung pada Minggu pagi.
Kegiatan pengamanan dimulai pukul 06.00 hingga 11.30 WIB, dipimpin oleh Kasi Trantib serta didukung personel Satpol PP dengan armada Hilux Satpol PP dan beberapa kendaraan pribadi. Giat ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah dalam menjaga ketertiban kegiatan masyarakat berskala besar.
Sebelum acara dimulai, dilakukan apel bersama yang melibatkan jajaran Polri, Dishub, dan Satpol PP di area Citywalk depan Kantor Kejaksaan. Koordinasi lintas instansi tersebut bertujuan memastikan alur pengamanan berjalan efektif dan terpadu.
Tabligh Akbar turut dihadiri oleh Bupati Temanggung, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) atau yang mewakili, serta Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Temanggung. Antusiasme masyarakat cukup tinggi, namun seluruh rangkaian acara berlangsung lancar, aman, dan terkendali berkat kesigapan petugas di lapangan.
Satpol PP dan Damkar Kabupaten Temanggung terus berkomitmen mendukung kegiatan keagamaan dan kemasyarakatan melalui pengamanan yang profesional demi terciptanya ketenteraman dan ketertiban umum.
SATPOL PP DAMKAR